Jumat, 09 November 2012

Assalamualaikum, waktu yang tepat untuk sharing nih, mm.. dikesempatan kali ini saya coba buat share pemandangan lagi nih, semoga menambah informasi kita.. monggo,


Siapapun tahu, Hawaii merupakan tempat dimana pantai indah berpasir putih tersebar. Namun ternyata, ada juga pantai-pantai di Hawaii yang pasirnya berwarna aneh dan tidak biasa seperti pantai pasir hitam, hijau, dan merah.

1. Pantai Punaluu, Hawaii, The Big Island


Banyak tempat lain di Hawaii untuk melihat pasir pantai yang berwarna hiam, namun tempat terbaik adalah di Pantai Punaluu, The Big Island. Pasir hitam dan batu-batu hitam yang memanjang di tepi pantai ini merupakan hasil dari ledakan vulkanis selama ratusan tahun. Selain pantai hitamnya, Pantai Punaluu juga terkenal karena habitat kepiting dan penyu hijau.

2. Pantai Kaihalulu


Pantai satu ini memiliki warna merah seperti darah, yang berasal dari zat besi yang larut ke pantai dan bercampur dengan gelombang laut. Zat besi ini berasal dari gunung berapi yang ada di Kepulauan Hawaii. Karena Kaihalulu dilindungi dinding laut alami, zat besi yang berasal dari gunung berapi tersebut tidak berakhir di laut seperti di pantai-pantai lainnya. Kaihalulu bukanlah pantai yang tepat digunakan untuk berenang karena gelombangnya yang besar dan banyak bebatuan di sekitarnya. Namun, pantai yang terisolasi ini merupakan tempat yang tepat dikunjungi bagi Anda yang ingin berjemur di tengah sepinya suasana pantai.

3. Pantai Papakolea, Ka Lae



pantai Papakolea dikenal karena pasir berwarna hijau zaitunnya yang unik, terbentuk dari batu kristal olivin. Olivin adalah batu semimulia, yang berasal dari material vulkanik dari daerah pesisir kerucut yang mengelilingi pantai ini. Laut mengikis kristal-kristal tersebut dan meremukkannya menjadi pasir-pasir halus. Namun untuk menikmati keindahan pantai ini tidak mudah karena pantai terletak di daerah terpencil yang tidak dapat dijangkau kendaraan bermotor, hanya bisa dicapai dengan berjalan kaki. Jalan menuju pantai cukup panjang dan panas, karena itu sebaiknya wisatawan mengenakan pakaian kaus tipis yang sejuk serta celana pendek dan topi untuk melindungi dari sengatan sinar matahari. Seperti pantai-pantai sebelumnya, gelombang di pantai Papakolea ini cukup besar dan berbahaya untuk berenang dan berselancar. Namun hanya dengan berada di pantai ini saja Anda pasti sudah dapat merasa puas, terutama saat matahari terbenam ketika pasir-pasir kristal yang berwarna hijau memancarkan sinar matahari.

Nah, bagaimana tuh, subhanallah yah, ternyata ada juga pantai dengan warna pasirnya yang beragam. Mungkin sekian dulu dari saya, Wassalamualaikum..

Sumber


Categories:

0 komentar:

Posting Komentar